top of page

Cara Membuat Bayangan di Photoshop dalam 2 Menit (Rapi + Halus)

Banyak orang berpikir kalau cara membuat bayangan di Photoshop itu rumit. Apalagi membuat bayangannya terlihat ‘nyata’ dan rapi. Pasti kalian juga kesulitan, kan?

Cara Membuat Bayangan di Photoshop

Cara Membuat Bayangan di Photoshop

Padahal sebenarnya, hanya dalam dua menit kamu bisa lho membuat bayangan seperti yang terlihat di atas. Owly sudah membuktikan sendiri, nih. Tools yang dipakai pun ngga ribet, kok.

Penasaran gimana cara membuat pantulan bayangan di Photoshop? Langsung aja yuk kita simak 8 langkah mudah membuat bayangan di Photoshop di bawah ini.

Cara Membuat Bayangan di Photoshop – Tutorial Mudah

Membuat bayangan yang terlihat ‘nyata’ di Photoshop itu sebenarnya simple. Tapi sayangnya masih banyak orang yang belum tahu caranya. Padahal, kamu cuma butuh mengikuti 8 langkah di bawah ini, lho. Yuk langsung kita simak aja bagaimana caranya.

  1. Pertama, siapkan dulu object yang ingin kalian edit. Usahakan gunakan object yang sudah tidak memiliki background agar lebih mudah. Nah, kebetulan nih Owly juga punya tutorial menghilangkan background dalam 20 Detik. Jika sudah duplicate object nya dengan shortcut Ctrl + J

Cara Membuat Bayangan di Photoshop

Cara Membuat Bayangan di Photoshop

  1. Selanjutnya, tambahkan layer style pada object yang sudah kalian duplicate. Lakukan cara ini dengan klik icon ‘fx’ yang ada di pojok kiri layers bar. Setelah itu pilih blending option atau klik 2 kali pada layer.

Cara Membuat Bayangan di Photoshop

Cara Membuat Bayangan di Photoshop